Cara Menghapus Garis Tabel di Word 2024

Cara Menghapus Garis Tabel di Word
Cara Menghapus Garis Tabel di Word - Secara default, tabel yang sudah anda buat di MS Word akan memunculkan semua border atau garis pada setiap sel tabel.

Sebenarnya anda bisa menghapus garis-garis yang ada sel tabel tersebut dengan sangat mudah dan sesuai dengan selera, karena Microsoft Word mempunyai fitur yang sangat lengkap untuk bisa mengaturnya.

Anda bisa menghapus beberapa garis saja yang seusai dengan keinginana atau bisa juga menghapus semua garis.

Untuk bisa menghapus garis tabel di Microsoft Word ada beberapa cara yang dapat anda lakukan.

Pertama anda dapat memakai menu cepat Borders yang bisa diakses dengan klik kanan pada mouse atau melalui toolbar.

Sedangkan untuk cara yang lainnya yakni anda juga dapat memanfaatkan sebuah kotak dialog Borders and Shading.

Agar lebih jelasnya lagi, langsung saja simak ke cara menghapus garis tabel di Word dengan sangat mudah dan cepat.



Cara Menghapus Garis Tabel di Word


Cara Menghapus Garis Tabel di Word Mudah

Cara Menghapus Garis Tabel di Word
Cara Menghapus Garis Tabel di Word Mudah
Pada kesempatan kali ini, kami akan membagikan dua cara untuk menghapus garis tabel di Microsoft Word.

Kedua cara yang akan kami bagikan ini sama-sama lengkap dan juga mudah untuk ikuti atau dipraktekan.

Langsung saja ke kedua cara menghapus garis tabel di Word mudah dibawah ini:


1. Menghapus Garis Tabel di MS Word melalui Opsi Toolbar Borders

Untuk cara yang pertama ini merupakan cara yang lumayan ringkas, karena Microsoft Word sudah menyediakan sebuah toolbar menu Borders.

Yaitu fitur opsi yang memungkinkan anda untuk menghapus atau menghilangkan garis dengan cepat dan juga mudah.

Berikut ini merupakan cara untuk menghapus garis tabel di Microsoft Word dengan memakai toolbar borders:
  • Silahkan klik bagian tabel yang akan anda hapus garisnya.
  • Jika anda ingin menghilangkan garis di beberapa sel saja, maka anda dapat memblok sel-sel yang tertentu saja atau menyorot.
  • Jika anda akan mengatur keseluruhan tabelnya, maka silhakan blok semua bagian sel-sel tabel tersebut.
  • Berikutnya klik opsi Design.
  • Lalu anda klik tanda panah yang menghadap ke bawah di menu Borders.
  • Maka akan ada muncul pilihan-pilihan garis yang bisa dihapus atau ditampilkan.
  • Di sana anda dapat melihat garis yang mana saja yang muncul dan tidak.
  • Seperti pada garis yang dibagian bawah atau Bottom border, garis yang dibagian atas (Top border), garis yang disebelah kiri (Left Border) dan yang seterusnya.
  • Kemudian klik di pilihan garis yang akan dihapus.
  • Misalnya jika anda akan menghapus garis yang dibagian bawah, maka silahkan klik opsi Bottom border atau jika akan menghilangkan semua garis yang dibagian dalam, maka anda klik opsi Inside borders. Maka garis tersebut akan hilang.
  • Selain itu juga, anda dapat memakai klik kanan di bagian tabel yang sudah diblok atau disorot.
  • Lalu anda klik di pilihan Borders, maka akan muncul opsi seperti yang dilangkah nomor 3, anda bisa memilih sesuai dengan kebutuhan.



2. Menghapus Garis Tabel di MS Word melalui Opsi Borders and Shading

Cara yang selanjutnya yakni dengan memakai opsi Borders And Shading, opsi Borders And Shading ini sering dipakai didalam memodifikasi atau memformat garis/border tabel.

Anda bisa mengaksesnya dengan cara klik kanan di bagian tabel yang diblok atau disorot.

Berikut ini merupakan cara untuk menghilangkan garis tabel di MS Word melalui opsi Borders and Shading di table properties:
  • Silahkan blok atau sorot bagian tabel yang akan anda hilangkan garisnya.
  • Jika anda akan menghilangkan garis di beberapa sel saja, silahkan blok/sorot sel-sel tabel tersebut.
  • Jika akan menghapus garis di semua bagian sel-sel tabel tersebut, silahkan blok keseluruhan bagian tabel.
  • Kemudian klik kanan.
  • Lalu anda klik opsi Table properties.
  • Setelah itu klik opsi Borders and Shading.
  • Selanjutnya pilih border yang sesuai dengan pengaturan.
  • Lalu Pilih None jika akan menghapus semua garis tabel.
  • Kemudian pilih Box jika akan menghapus garis di bagian dalam tabel.
  • Langkah berikutnya pilih All jika akan menampilkan semua garis.
  • Atau jika ingin menghilangkhan garis yang tertentu saja, silahkan klik garis yang ada pada bagian preview di sebelah kanan.
  • Setelah itu klik OK untuk mengsave perubahan.
  • Dan klik OK lagi untuk menutup dialog box.
  • Selesai.



Akhir Kata

Kedua cara yang di atas ini mempunyai menu yang sama lengkapnya, cara yang pertama lebih cepat jika dibandingkan dengan cara yang kedua.

Karena anda tidak perlu lagi melalui settings table properties, akan tetapi jika anda ingin sekali melihat pengaturan yang jauh lebih lengkap lagi, sebaiknya memakai cara kedua.

Karena di dalam table properties tersebut terdapat pengaturan dan juga fitur yang jauh lebih banyak, anda juga bisa mengatur lebar kolom, posisi teks, dan yang lainnya di sana.

Itulah keseluruhan bahasan kami pada artikel kali ini tentang cara menghapus garis tabel di Word 2024. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel