Cara Download Video di Safari iPhone 2024

Cara Download Video di Safari iPhone
Cara Download Video di Safari iPhone - Secara perlahan dan pasti selama bertahun-tahun, iOS atau iPhone telah bergerak menuju ke sistem operasi kelas dekstop.

Hal tersebut ditandai dengan beberapa fitur baru yang ditambahkan dengan versi terbaru iOS dengan iOS 13 dan iPadOS 13.

Penambahan fitur baru tersebut juga berdasarkan prediksi jika suatu hari nanti perangkat iOS bisa melakukan semua hal yang dapat dilakukan oleh laptop.

Penambahan dukungan juga terlihat untuk mouse bluetooth, pengendali PS4 dan Xbox One dengan iOS 13 dan iPadOS 13, serta beberapa penyesuaian terbaik untuk safari.


Pembahasan Cara Download Video di Safari iPhone

Sedangkan salah satu tweak safari adalah penambahan manajer unduhan yang sesuai dengan iOS 13 dan iPad 13, yang termasuk fitur besar dan sedikit diterbangkan di bawah radar.

Seperti yang diketahui, safari juga mempunyai pengelola unduhan yang tepat dan bisa mengunduh hampir semua file dari internet guys, salah satunya video.


Dengan safari tersebut, Anda bisa mengunduh atau mendownload apappun di internet hanya dengan membuka safari di iPhone dan mengetuk tautannya.

Untuk ikon unduhannya pun bisa dilihat di kanan atas safari guys.

Nah, berikut ini kami akan bagikan cara download video di safari iPhone yang bisa diterapkan.


Cara Download Video di Safari iPhone


Cara Download Video di Safari iPhone atau iPad

Cara Download Video di Safari iPhone
Cara Download Video di Safari iPhone atau iPad
Sebelum memulai proses download video, ada baiknya agar Anda memperhatikan koneksi internet yang terhubung di perangkat masing-masing guys.

Karena koneksi internet yang kuat dan stabil akan sangat mempengaruhi proses download video.

Semakin stabil koneksi internetnya, maka semakin cepat juga proses download videonya selesai.

Selain itu, perhatikan juga situs tempat Anda mendownload video, pilihlah situs terpercaya, untuk menghindari malware, yang akan membahayakan perangkat Anda.

Adapun cara download video di safari iPhone atau iPad sebagai berikut:
  • Bukalah Safari yang ada di iPhone atau iPad.
  • Kemudian masuklah ke salah satu situs web favorite Anda untuk mencari video yang ingin didowbload.
  • Lalu klik atau ketuk tautan unduhan dan Anda akan melihat pop-up konfirmasi yang akan menanyakan apakah ingin mengunduh file.
  • Jika iya, silahkan klik Unduh.
  • Anda bisa mengklik ikon Unduhan yang ada di kanan atas untuk melihat progress unduhan. Setelah prosesnya selesai, Anda bisa mengklik Bersih untuk mengosongkan daftar item yang didownload. Proses pembersihan tidak akan menghapus file, sehingga Anda hanya menghapus daftar di Safari saja.
  • Hasil download akan tersimpan di iCloud dan bisa diubah dengan cara buka Pengaturan> pilih Safari> pilih Unduhan.
  • Sekarang Anda bisa memilih apakah ingin menyimpan file yang diunduh di perangkat iPhone secara lokal atau di iCloud.
  • Opsi lain juga tersedia di halaman dan disebut dengan Hapus Item Daftar Unduhan. Anda bisa mengklik opsi tersebut dan memilih apakah ingin menghapus daftar item yang didownload di Safari secara otomatis atau manual.



Akhir Kata

Demikian cara yang bisa diterapkan jika ingin mendownload video di Safari iPhone atau iPad guys.

Untuk para pengguna iPhone, sekarang bisa mendonload beragam video dengan mudah dan cepat di Safari.

Agar proses download video berhasil dilakukan, kami sarankan agar Anda memperhatikan dan melakukan setiap langkah dengan baik dan benar.

Itulah seluruh isi artikel kami kali ini mengenai cara download video di Safari iPhone 2024. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel