Combo Paquito Terbaru 2025
Rabu, 01 Januari 2025
Tulis Komentar
Combo Paquito game Mobile Legends perlu anda ketahui bagi kalian yang akan memainkan hero role Fighter satu ini.
Hero Paquito di game Mobile Legends ini memiliki burst damage yang cukup tinggi, serta memiliki defense yang lumayan besar.
Paquito merupakan salah satu hero role Fighter lincah yang bisa memperkuat skill-skillnya, dan menggunakan combo skill yang benar untuk bisa mengalahkan musuh ketika duel maupun teamfight.
Hero Paquito menjadi hero alternatif untuk role offlaner dan jugler, karena hero ini memiliki mobilitas yang cukup luar biasa dan skill pasif yang mampu meningkatkan damage.
Hal itulah yang memungkinkannya untuk menggunakan berbagai combo skill agar bisa mengalahkan hero lawan baik dalam pertarungan team fight maupun 1 vs 1.
Bagi anda yang masih belum megetahui skill combo dari hero Paquito, maka kalian tidak perlu khawatir.
Karena kami telah menyiapkan beberapa combo Paquito yang perlu kalian ketahui saat memainkan hero satu ini.
Cara Menggunakan Skill Combo Paquito
Cara Menggunakan Skill Combo Paquito |
Bagi anda yang belum mengetahui combo skill dari hero Paquito. Berikut ini adalah beberpa skill combo Paquito yang perlu anda ketahui:
1. Skill Pasif : Champ Stance
Hero Paquito mengumpulkan stack ketika akan menyerang hero musuh dengan basic attack atau memberikan damage dengan skill-skillnya.Setelah stack sudah mencapai 4, hero Paquito akan memasuki Champ Stance dan menambah damage pada skill berikutnya dan me-reset cooldown.
Setelah menggunakan skill-skillnya, Paquito akan mendapatkan movement speed sebesar 60% yang kemudian akan berkurang dalam waktu 2,5 detik.
2. Skill 1: Heavy Left Punch
Paquito akan melemparkan pukulan ke arah yang ditentukan lalu memberikan physical damage kepada target.Apabila pukulan tersebut mengenai hero musuh, maka Paquito akan mendapatkan shield bertahan selama 2,5 detik.
Saat Paquito berada di mode Champ Stance, damage yang akan berikan dari skill ini akan semakin tinggi. Begitu pun dengan jumlah shield defance yang diterimanya akan semakin besar.
3. Skill 2: Jab
Paquito akan berlari ke depan dan melakukan Jab, Paquito akan memberikan physical damage kepada hero lawan yang berada di area efek tersebut.Apabila stack penuh dan Paquito memasuki mode Champ Stance, maka Jab-nya akan memberikan double physical damage.
4. Ultimate: Knockout Strike
Paquito akan meluncurkan Elbow Strike ke satu hero lawan yang berada di depannya, disaat Elbow Strike kena ke hero musuh, maka paquito akan memberikan physical damage dan mendorong mereka ke arah yang dituju.Paquito juga akan mengayunkan pukulan dengan cepat dan memberikan physical damage yang menyebabkan efek slow kepada musuh disaat bergerak mundur.
Disaat memasuki Champ Stance, Paquito akan memberikan upper cut kepada musuh setelah mendorongnya, ia juga akan memberikan tambahan physical damage dan efek airborne yang menggantikan efek slow.
Build Paquito Mobile Legends
Build Paquito Mobile Legends |
Selain skill combo Paquito, kalian juga harus mengetahui build-build tersakit dari hero Paquito, agar damage yang dikeluarkan lebih sakit lagi.
Berikut ini beberapa rekomendasi build tersakit untuk hero Paquito:
1. Warior Boots
Build yang pertama adalah Warior Boots, item Warior Boots ini akan meningkatkan Movement Speed serta Physical Armor.Dengan menggunakan item Warrior Boots ini maka hero Paquito akan bisa menang duel dengan mudah berkat tambahan Armor yang diberikan oleh item sepatu ini.
2. Golden Staff
Build kedua yang harus dibuat oleh hero Paquito adalah Golden Staff. Dengan menggunakan item ini maka hero Paquito akan memiliki critical chance dari Emblem Assassins dan kuantitasnya akan dikonversi menjadi attack speed.Apalagi jika ditambah lagi dengan efek Golden Staff sebesar 30%, tentunya serangan dari hero Paquito akan semakin cepat.
3. Endless Battle
Build ini bisa meningkatkan berbagai atribut yang berguna untuk hero Paquito seperti Cooldown Reduction, dan Movement Speed, HP, Physical Attack, Physical Lifesteal dan Mana Regen.4. Blade of Despair
Dengan menggunakan item ini, maka hero Paquito akan meningkatkan poin Physical Attack hingga 160 poin, dan akan memiliki pasif yang bisa meningkatkan damage saat hero Paquito menyerang hero musuh dengan HP di bawah 50%..5. Immortality
Build Immortality ini bisa memperpanjang umur sekaligus meminimalisasi kematian. Ketika spawn atau hidup kembali, maka kalian bisa kabur dengan skill atau bantuan dari Battle Spell yang digunakan.Selain itu Paquito ini juga punya skill dash bernama Jab. Dengan adanya skill tersebut, maka kalian bisa lari dari kejaran hero musuh yang akan mencoba membunuh kalian.
6. Bloodlust Axe
Build yang terakhir adalah Bloodlust Axe, build satu ini bisa meningkatkan 20% Spell Vamp yang membuat hero Paquito bisa memulihkan sejumlah HP dan menggunakan skill-nya.Tak hanya itu build Bloodlust Axe ini juga bisa meningkatkan 70 Physical Attack dan 10% Cooldown Reduction.
Akhir Kata
Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan kepada anda mengenai Combo Paquito yang bisa kalian terapkan.Semoga dengan ulasan combo skill Paquito diatas, bisa membantu anda untuk bermain hero Paquito secara mudah.
Selain combo hero Paquito, terdapat juga combo hero Mobile Legends seperti Kagura, Chou, Kadita, Julian dan masik banyak lagi lainnya.
Untuk informasi lebih lengkapnya, anda bisa terus menyimak situs web kami ini agar tidak ketinggalan informasi seru dan menarik lainnya.
Jika informasi yang kami sampaikan diatas bermanfaat, maka anda bisa share ulasan tersebut ke akun media sosial kalian. Terimakasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar