Jakarta, Cara1001 – Ketua DPD PDIP, Puan Maharani merespons singkat peluang pertemuan Megawati Soekarnoputri dengan Prabowo Subianto. Prabowo dan Megawati Soekarnoputri digadang-gadang bakal bertemu pada Kamis (17/10/2024) hari ini.
Pertemuan antara Presiden terpilih dengan Ketua Umum PDIP ini bertepatan dengan hari ulang tahun Prabowo Subianto yang jatuh hari ini.
Prabowo Subianto lahir pada 17 Oktober 1951, tahun ini usianya 73 tahun. Jika pertemuan ini benar terjadi, rupanya Prabowo sudah dua tahun lebih menantikan pertemuan tersebut.
Dan pertemuan ini bakal jadi kado di hari ulang tahun Prabowo. Sumber lain menyampaikan, pertemuan Megawati dengan Prabowo urung terlaksana pada Kamis (17/10/2024). Sebab, saat ini Megawati dalam posisi belum bisa mengambil sikap partainya di pemerintahan Prabowo.
Selain itu, Megawati juga dalam kondisi santai dan tak mempermasalahan soal gabung tidaknya PDIP di pemerintahan Prabowo.
“Ibu dalam posisi ‘santai’, enggak gabung pun enggak masalah,” terang sumber itu.
Sementara itu, Dikutip dari Tribunnews, pertemuan Megawati dengan Prabowo kemungkinan bakal terjadi setelah pelantikan Presiden dan Wakil Presiden pada 20 Oktober 2024, mendatang.
Dia mengatakan, Megawati masih belum mau bertemu dengan Prabowo. Namun, hal itu belum bisa dipastikan alasannya. Sebab, Megawati akan mengambil momentum yang tepat dalam setiap sikap dan keputusan partainya.
Adapun, informasi yang diterima Megawati masih ingin melihat konstelasi Pilkada Serentak 2024 hingga gelaran Kongres PDIP yang akan digelar April 2025, untuk menentukan keputusan bergabung atau tidak di pemerintahan Prabowo.
Termasuk melihat sejauh mana keterlibatan alias cawe-cawe Joko Widodo (Jokowi) dalam pembentukan kabinet Prabowo Gibran.
“Ibu masih belum mau ketemu,” katanya.
Puan Maharani: InsyaAllah Prabowo dan Megawati Bertemu Kamis 17 Oktober 2024
Ketua DPP PDIP Puan Maharani menjawab soal kabar pertemuan pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri.
Pertemuan itu dicanangkan terjadi tepat dengan hari ulang tahun Prabowo Subianto, yang jatuh pada tanggal 17 Oktober hari ini.
Menjawab soal rencana itu, Puan menjawab soal kemungkinan akan terjadi.
“InsyaAllah (pertemuan terjadi besok),” kata Puan saat ditemui awak media di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen Senayan Jakarta, Rabu (16/10/2024).
Saat kembali ditegaskan soal pertemuan itu terjadi bertepatan dengan hari ulang tahun Prabowo, Puan kembali menjawab pernyataan yang sama.
“InsyaAllah,” tegas Puan.
Sebagai informasi, pertemuan antara Prabowo dengan Megawati memang digadang akan terjadi dalam waktu dekat ini.
Pertemuan itu disebut-sebut akan menentukan sikap PDIP untuk masuk dalam pemerintahan Prabowo-Gibran.
Saat disinggung soal kemungkinan itu, Puan menegaskan kalau PDIP akan mendukung proses pemerintahan yang akan datang.
“Kita solid mendukung pemerintahan yang akan datang dalam membangun Indonesia,” tandas Puan.
Soal Pertemuan Prabowo dengan Megawati: Jubir Prabowo: Tunggu Saja
Presiden terpilih Prabowo Subianto dikabarkan akan bertemu Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Kamis (17/10/2024) hari ini.
Pertemuan itu digelar bertepatan dengan hari ulang tahun Prabowo.
“Nanti kita tunggu saja, saya belum jawab,” ucap Juru Bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, Rabu (16/10/2024) dikutip dari Kompas.TV.
Terpisah, Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan rencana pertemuan Prabowo Subianto dan Megawati Soekarnoputri masih menunggu informasi.
“Kita masih tunggu informasi,” ujar Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/10/2024).
Dasco mengaku belum berkoordinasi langsung dengan presiden terpilih terkait perkembangan rencana pertemuan dengan Megawati.
“Karena saya hari ini pagi ini belum berkoordinasi langsung dengan Pak Prabowo,” ujarnya.
“Nanti kalau ada sesuatu biasanya kan media lebih tahu dulu,” imbuhnya.
Acara di Hari Ulang Tahun Prabowo
Dahnil dikonfirmasi apakah Prabowo Subianto akan menggelar acara spesial di hari ulang tahunnya.
Dahnil menuturkan pada kesempatan sebelum-sebelumnya Prabowo selalu merayakan ulang tahunnya secara sederhana.
“Biasanya Pak Prabowo acara sederhana saja dan bukan beliau yang membuat, biasanya orang-orang sekitarnya,” kata Dahnil.
Pramono ke Rumah Prabowo
Terkait pertemuan dengan Megawati, Politisi PDI Perjuangan Pramono Anung sempat menyambangi kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara 4 Kemarin.
Pramono mengaku menjadi pihak yang menjembatani komunukasi antara Megawati dengan Prabowo Subianto hingga sejumlah tokoh lainnya.
Kendati demikian, kapan pertemuan antara Prabowo dan Megawati belum juga terungkap.
Sebagaimana diketahui, Megawati dan Prabowo pernah menjadi pasangan kontestan di Pilpres 2009 walaupun kalah.
Kemudian pada pilpres-pilpres selanjutnya, Megawati dan Prabowo berada dalam posisi barisan yang berbeda.
Pertemuan Prabowo dan Megawati disebut-sebut terkait pembicaraan kemungkinan PDIP bergabung dengan kebinet pemerintahan Prabowo.
Prabowo Sudah Lama Menanti Megawati
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo memberikan responsnya tentang kemungkinan PDIP bergabung ke dalam kabinet Prabowo-Gibran mendatang.
Menurut Hashim kini pihaknya masih menunggu petunjuk dari Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Itu karena ada tidaknya kader PDIP dalam Kabinet Prabowo-Gibran tergantung pada keputusan megawati.
“Ya kami menunggu petunjuk dari Ibu Mega dong. Tergantung Ibu Mega,” kata Hashim dilansir Kompas.com, Rabu (16/10/2024).
Lebih lanjut adik kandung Prabowo ini pun turut membicarakan rencana pertemuan Prabowo dan Megawati yang ramai ditunggu oleh publik.
Hashim menegaskan bahwa Prabowo sudah lama menantikan pertemuan dengan Megawati.
Namun, hingga kini menjelang pelantikan Prabowo pada 20 Oktober 2024 mendatang, pertemuan ini belum terwujud.
Hashim bahkan menyebut Prabowo sudah menunggu selama dua tahun lebih sejak September 2022.
“Haduhh.. Pak Prabowo sudah menunggu dua tahun, lebih, September 2022, saya tahu itu,” terang Hashim.
Sebagai informasi, Prabowo sebelumnya menyatakan bahwa ia terbuka untuk melakukan pertemuan dengan Megawati.
Prabowo juga berharap perteman itu bisa terwujud sebelum ia dilantik menjadi presiden yang baru.
Hal itu diungkapkan Prabowo setelah ia menghadiri acara pelantikan anggota DPR, DPD, dan MPR RI periode 2024-2029 di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (1/10/2024).
“Mudah-mudahan sebelum pelantikan (bertemu Megawati), mudah-mudahan,” kata Prabowo.
Hingga kini baik PDIP maupun Gerindra sama-sama menyambut baik rencana pertemuan Megawati dengan Prabowo tersebut.
Tetapi, masih belum ada kepastian kapan tepatnya Prabowo dan Megawati akan bertemu.