Jakarta, Cara1001 – Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 sedang berlangsung.
Salah satu tahap penting dalam proses ini adalah Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).
Dalam tes ini, CPNS 2024 yang telah dinyatakan lolos seleksi administrasi akan menjalani serangkaian tes.
Setidaknya, ada tiga jenis tes yang akan dilakukan, yakni TWK, TIU, dan TKP, dan seluruhnya harus mencapai Passing Grade.
Berikut adalah infromasi mengenai passing Grade CPNS 2024 serta cara melihat nilai SKD:
Passing Grade CPNS 2024:
Untuk melanjutkan ke tahap berikutnya, yaitu Seleksi Kompetensi Bidang (SKB), peserta harus mencapai nilai minimal atau passing gradr pada SKD.
Passing grade pada CPNS 2024 adalah sebagai berikut:
- Tes Wawasan Kebangsaan (TWK): 65
- Tes Intelegensi Umum (TIU): 80
- Tes Karakteristik Pribadi (TKP): 166
Jumlah Soal dari masing-masing tes dibuat berbeda. Masing-masing:
- TWK sejumlah 30 butir soal
- TIU 35 butir
- TKP 45 butir soal.
Cara Melihat Nilai SKD CPNS 2024
Setelah mengikuti ujian SKD, peserta dapat melihat hasil tes dengan langkah-langkah berikut:
- Setelah ujian: Hasil tes akan langsung ditampilkan di layar komputer setelah ujiam selesai.
- Live score: BKN menyediakan link live score di Youtube, sehingga peserta dan masyarakat dapat memantau hasil ujian secara langsung.
- Sertifikat Nilai: Peserta juga dapat mendapatkan sertifikat nilai SKD yang bisa diunduh dari laman web BKN.
Dengan memahami Passing Grade dan cara melihat nilai SKD, peserta dapat lebih siap dalam menghadapi ujian dan memastikan bahwa mereka memnuhi syarat untuk tahap berikutnya.